Laman

Sabtu, 02 November 2013

Ninja Saga's Halloween 2013: The Ghost Enemies's Power


Zombie, Pirate Skeleton, Sadness Joker, Geisha Girl, dan Werewolf, itulah hantu-hantu yang harus para ninja kalahkan untuk mendapatkan Blue Candy-yang mungkin juga bisa Red Candy- untuk menukarkannya dengan barang-barang yang tentunya menarik di Materials Market.

Sebenarnya, para hantu ini bisa dengan mudah dikalahkan oleh para ninja jika kalian dapat menghindari jurus-jurus berefek yang selalu dikeluarkan pada awal turn oleh para hantu ini. Seperti halnya jurus yang dikeluarkan oleh Zombie dan juga Pirate Skeleton di turn kedua, yang membuat efek stun selama beberapa giliran. Bagi yang tidak mempunyai Sensor Class Jutsu, akan membutuhkan waktu yang lama untuk mengalahkan mereka, padahal para ninja harus gesit mengalahkan para hantu dengan cepat agar cepat pula mengumpulkan Blue Candy yang dibutuhkan. Berbeda lagi dengan Geisha Girl yang akan membuat HP kalian terbuang sia-sia jika kalian tetap meneruskannya. Bisa jadi, kalian baru menyadari bahwa Hp char kalian tinggal 10% atau bahkan lengah hingga kalian mati sendiri. Ada dua cara untuk menyelamatkan char kalian dan juga memangkas waktunya, yaitu 'mencegah' dan juga 'mengobati'. Dengan 'mencegah'nya, kalian bisa me-lock mereka, memasang 'Debuff Resist' jutsu atau memasang Evasion bagi para pengguna elemen angin. Untuk me-lock para hantu, kalian juga memerlukan keberuntungan, karena para hantu ini juga sangat sering mengeluarkan purify. Bagi para non-pengguna elemen angin, saya sarankan pasang saja 'Debuff Resist' jutsu, karena itu tidak memerlukan keberuntungan yang banyak. Yang kedua adalah 'mengobati', yaitu dengan cara adalah memasang Sensor Class Jutsu atau berharap kalian di-purifykan oleh pet kalian. Sebenarnya, ada alternatif lain bagi para non-pengguna Sensor Class Jutsu, yaitu 'menunggu' efeknya selesai, tapi resikonya adalah waktu kalian terbuang serta kemungkinan HP kalian terkuras banyak, apalagi kalau musuh kalian adalah Geisha Girl, dan kalian terkena Geisha Rhythms-nya. Saya menyimpulkan, kalian lebih baik 'mencegah' daripada 'mengobati', jika kalian baca uraian di atas.

Para hantu ini sebenarnya mudah saja dikalahkan, asal kalian tetap waspada dan jangan asal memencet jurus. Beberapa jurus yang harus dibawa adalah, 'Debuff Resist' jutsu, Evasion(bagi pengguna elemen angin), serta jurus-jurus berdamage tinggi, dan juga 'Strengthen' jutsu. Ingat, para hantu ini juga mempunyai kesempatan yang besar untuk mengeluarkan Reactive Force. Sebaiknya kalian mengkombinasikan jutsu-jutsu agar langsung one-hit-K.O. agar kalian tidak terkena efeknya. Misalkan: Extreme Mode + Patriarchal Devotion + Hidden Among Rocks part akhir + Ultimate Dance <----- kombinasi jurus favorit saya *_*

1 komentar:

  1. aku sih suka kombo extreme mode+patriachal devotion+heavy attack class jutsu+ultimate dance.

    BalasHapus